Tips Memilih Warna Kemeja Agar Terlihat Kece

Tips Memilih Warna Kemeja Agar Terlihat Kece

Kemeja merupakan salah satu outfit yang paling sering digunakan oleh pria maupun wanita. Selain nyaman, jenis pakaian ini juga terlihat lebih simple ketika digunakan. Dan juga, cocok dikenakan dalam berbagai suasana. Oleh karena itu, banyak sekali pria maupun wanita yang senang mengoleksi berbagai macam kemeja. Namun, perlu sekali kita memperhatikan warna kemeja yang kita gunakan. Karena, warna juga menjadi salah satu alasan mengapa kemejamu terlihat lebih kece.
Ada beberapa hal penting, yang harus diperhatikan dalam memilih warna untuk kemeja. Kali ini, kita akan mengulas sedikit informasi mengenai tips memilih warna kemeja agar terlihat kece. Yuk simak bagaimana tips memilih warna kemeja yang tepat agar tampil lebih maksimal. Berikut penjelasannya.

1. Hijau
Kemeja hijau disarankan menggunakan jeans berwarna biru lalu dipadukan dengan sepatu boot coklat. Mengapa warna hijau? pasalnya, warna hijau pada kemeja cenderung menimbulkan nuansa yang cool sehingga harus benar-benar disesuaikan dengan celana dan sepatu yang digunakan.

2. Merah
Merah menjadi warna paling umum dari semua jenis kemeja. Namun, warna merah terlihat sulit untuk dipadukan dengan warna busana lain. Paling baik dikombinasikan dengan kaos putih polos ataupun gelap seperti hitam. Lalu kenakan celana jeans berwana hitam juga.

3. Hitam
Kemeja berwana hitam adalah warna yang paling populer diantara warna lainnya. Kemeja hitam paling cocok untuk pria yang lebih suka berpenampilan simple, cuek dan juga cool. Hitam merupakan warna yang netral, jadi cocok dipadukan dengan warna apa saja.

 

[box] Baca Juga : Tips Memilih Warna Seragam Kerja Yang Sesuai[/box]

4. Putih
Tidak hanya membuat penampilan terlihat lebih kece, warna putih juga dapat membuat kemeja terlihat lebih ringan dan juga nyaman ketika digunakan. Warna putih sama halnya dengan warna hitam, mereka memiliki warna yang netral sehingga cocok ketika dipadukan dengan warna apa saja.

5. Coklat
Coklat juga merupakan pilihan terbaik dan tidak boleh diabaikan. Warnanya sempurna untuk menciptakan nuansa hangat, lembut, dan nyaman. Bila memilih warna ini, usahakan memilih kemeja yang memiliki gradasi warna, seperti coklat tua dan yang lebih terang.

Nah itu lah tips memilih warna kemeja agar terlihat lebih kece. Semoga pembahasan informasi yang disampaikan dapat bermanfaat ya.

Bila Anda berminat untuk membuat seragam, konfeksibaju.com bisa membantu Anda untuk membuat seragam wearpack, kemeja, jaket, kaos dengan desain yang keren dan bahan yang berkualitas pastinya. Untuk info lebih lanjut, bisa hubungi kontak CS kami 0812 9753 5818 atau kunjungi instagram @konfeksibajucom

[box] Baca Juga : 7 Hal Penting Yang Harus di Perhatikan Sebelum Membuat Seragam[/box]

5 Rekomendasi Bahan Kain Untuk Bikin Seragam Kantor

5 Rekomendasi Bahan Kain Untuk Bikin Seragam Kantor

Bahan seragam kantor yang bagus dan berkualitas tentu akan menambah kenyamanan dan semangat kerja. Oleh sebab itu, perusahaan tidak boleh sembarangan dalam memilih bahan untuk seragam. Seragam kerja bisa dijadikan sebagai identitas karyawan, dengan tampilan yang keren. Maka dari itu, saat ini banyak sekali perusahaan atau pengusaha ternama yang menggunakan jasa pembuatan seragam  dengan bahan yang berkualitas pastinya.

Diluar sana, pasti ada banyak kain seragam yang dijual dengan kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Disini, kita akan mengulas sedikit mengenai rekomendasi bahan kain untuk seragam kerja. Berikut penjelasannya.

1. American Drill
American Drill memiliki ciri ketebalan yang medium dan ukuran serat yang sedang. Tekstur yang halus, akan terasa nyaman say bersentuhan dengan kulit. Oleh karena itu, bahan kain ini sangat direkomendasi kan ketika Anda akan membuat seragam.

2. Denim
Kain Denim disebut dengan chambray. Kain ini banyak digunakan untuk membuat seragam yang kekinian. Karna kain ini memiliki serat kain yang kecil dan cukup lentur dibandingkan dengan bahan kanvas.

3. Ripstop
Ciri utama dari kain ristop adalah bahan yang tebal dan juga kuat. Selain sering digunakan sebagai bahan pembuat seragam, kain ini juga sering dipakai untuk bahan pakaian adventure.

4. Kanvas
Kain kanvas untuk seragam, berbeda dengan kain kanvas untuk tas. Namun kain kanvas tetap saja lebih tebal dari kain bahan seragam lainnya, sehingga mudah terasa panas saat digunakan. Namun kain ini sangat cocok sekali untuk seragam yang digunakan di dalam ruangan.

5. Castillo Drill
Ciri dari kain ini adalah lebih tipis dan lentur dibandingkan dengan American Drill. Castillo Drill juga memiliki kemampuan yang baik dalam menyerap keringat karena terbuat dari katun kombinasi polyester.

Nah itulah rekomendasi bahan kain seragam kerja yang bagus dan juga berkualitas untuk Anda. Semoga pembahasan informasi yang disampaikan dapat bermanfaat ya.

Bila Anda berminat untuk membuat seragam, konfeksibaju.com bisa membantu Anda untuk membuat seragam wearpack, kemeja, jaket, kaos dengan desain yang keren dan bahan yang berkualitas pastinya. Untuk info lebih lanjut, bisa hubungi kontak CS kami 0812 9753 5818 atau kunjungi instagram @konfeksibajucom

[box] Baca Juga : 7 Hal Penting Yang Harus di Perhatikan Sebelum Membuat Seragam[/box]

3 Bahan Utama Untuk Membuat Wearpack

Dalam melaksanakan tugas di lapangan keberadaan wearpack sebagai seragam safety sangatlah penting untuk melindungi tubuh dari bahaya. Tingkat perlindungan yang diberikan oleh wearpack ini juga bermacam-macam tergantung desain dan juga bahan yang digunakan untuk membuatnya. Berikut adalah 3 bahan yang biasanya digunakan untuk membuat wearpack :

 

  • Bahan Standar

Beberapa bahan kain yang sering digunakan untuk wearpack dalam dunia konveksi antara lain :

 

  1. American Drill
  2. Japan Drill
  3. Twill
  4. Taipan Tropical
  5. Kanvas/ Baby Kanvas
  6. Raphael
  • Bahan Khusus

Bahan khusus yang dimaksud diantaranya kain khusus anti api (flame retandant), anti air (water repellent), anti bahan kimia, dan lain-lain.

Karena dibuat hanya untuk kebutuhan khusus, misalnya bahan anti api untuk pemadam kebakaran. Maka penggunaan wearpack ini harus diawasi oleh ahli K3.

  • Bahan Reflektor

Reflektor atau scotlight merupakan bahan pemantul cahaya yang bisa ditambahkan pada baju keselamatan kerja yang dipakai untuk ditempat yang redup cahaya. Reflektor atau scotlight ini juga memiliki tingkatan kualitas berbeda yang akan menentukan daya pantul dan ketahanan pemakaian.

 

Wearpack tidak hanya digunakan oleh para pekerja yang bertugas pada proyek saja, namun wearpack digunakan pula oleh pekerja yang berprofesi sebagai pembalap, siapa yang tidak kenal dengan Valentino Rossi, dia merupakan salah satu pembalap hebat yang selalu meraih kejuaraan dalam dunia balap, anda bisa melihat bahwa pakaian yang ia pakai adalah jenis wearpack ,sebagai alat pelindung diri yang pas digunakan, serta memiliki bahan yang fleksibel dan kuat.

Demikian informasi seputar bahan untuk wearpack, jadi jangan sampai salah pilih ya!

Bila Anda berminat untuk membuat jaket, kami bisa membantu Anda. Kami berpengalaman selama hampir 6 tahun dibidang pembuatan seragam seperti kemeja, kaos, jaket, rompi, topi dan celana. Untuk keperluan perusahaan, instansi, komunitas maupun kampus. Untuk infomasi pemesanan bisa hubungi CS kami 081297535818 atau bisa cek instagram kami @konfeksibajucom

Baca Juga : 7 Jenis Bahan Untuk Membuat Jaket

Cara Merawat Seragam Putih Dengan Bahan Sederhana

Cara Merawat Seragam Putih Dengan Bahan Sederhana

Banyak sekali saat ini kita jumpai suatu organisasi atau institusi memiliki seragam berwarna putih, seragam sekolah misalnya. Sayangnya, baju berwarna putih sangat mudah terlihat kotor dan tidak jarang nodanya susah dihilangkan. Sehingga itu menyebabkan pemeliharaan baju seragam berwarna putih menjadi cukup sulit.

Meski demikian, ada beberapa cara yang tepat untuk menghilangkan noda pada
bajuseragam putih dengan cara sederhana dan bahan yang dapat ditemukan di
rumah diantaranya:


1.Alkohol
Noda yang terdapat pada seragam berwarna putih, khususnya noda tinta seperti spidol atau tinta bocor, dapat secara efektif dihilangkan dengan alcohol. Caranya adalah cukup dengan mengoleskan alcohol pada bagian noda hingga memudar, diamkan sebentar, setelah itu dicuci seperti biasa menggunakan detergen. Agar noda hilang sepenuhnya, lakukanlah car aini hingga 2-3 kali.

 


2.Belimbing wuluh
Buah yang sering kita jumpai di pekarangan rumah ini ternyata memiliki kandungan yang baik untuk menghilangkan noda di pakaian khususnya pada seragam berwarna putih. Caranya pun cukup mudah, hanya dengan memotong buah belimbing wuluh menjadi dua bagian kemudian digosokkan pada noda yang ada di baju. Diamkan selama kurang lebih 30 menit, lalu cuci seperti biasa menggunakan detergen.

 


3. Aseton
Coba tanya temanmu yang sering menggunakan kuteks, pasti familiar dengan aseton. Cairan ini biasa digunakan untuk menghapus kuteks dan ternyata juga bisa untuk menghilangkan bercak noda putih pada baju yang meluntur. Caranyahanya dengan menuangkan aseton pada noda lalu diamkan selama 30 menit lalu cuci seragam putih tersebut dengan detergen seperti biasa.

 


4. Lemon
Sama seperti halnya belimbing wuluh, lemon biasa kita temukan di rumah. Tak jarang pada produk pembersih juga sering kita temui kandungan lemo. Hal itu karena kandungan dalam lemon juga bisa digunakan untuk membersihkan beberapa noda termasuk noda pada seragam putih.
Caranya cukup campurkan lemon dengan air hangat lalu rendam pakaian tersebut setidaknya minimal satu jam. Setelah direndam, lalu bilas pakaian tersebut hingga 2-3 kali lalu keringkan baju di bawah sinar matahari.

 


5.Baking soda, cuka, dan sabun pencuci piring
Baking soda, cuka dan sabun pencuci piring diketahui ampuh untuk menghilangkan noda, sehingga apabila kita kombinasikan ketiganya maka akan lebih efektif dan ampuh untuk menghilangkan noda membandel pada seragam putih. Caranya, pertama oleskan sabun pencuci piring pada noda, lalu gosokkan dengan sikat gigi bekas sampai nodanya pudar. Lalu taburkan baking soda diatasnya dan diamkan selama 15 menit. Setelah itu tuangkan cuka pada noda tersebut lalu gosok lagi perlahan dengan sikat gigi bekas. Terakhir, campurkan baking soda, cuka dan sabun pencuci piring dengan air lalu rendam seragam putih tersebut hingga 30 menit. Kemudian cuci seragam putih tersebut seperti
biasa dengan detergen.

 

Itulah beberapa cara merawat seragam dengan bahan sederhana, agar tidak cepat kusam dan pudar. Semoga informasi yang kami sampaikan bermanfaat untuk anda ya.

Jika anda tertarik untuk membuat seragam di konfeksi kami, Konfeksibaju.com bisa membantu anda untuk pembuatan seragam perusahaan, instansi, organisasi, perkumpulan, dan lainnya. Dengan bahan berkualitas serta mutu terjamin. Untuk informasi lebih lanjut, anda bisa menghubungi kontak CS kami 0812 9753 5818 atau kunjungi Instagram kami @konfeksibaju.com.

7 Hal Penting Yang Harus Diperhatikan Sebelum Membuat Seragam

7 Hal Penting Yang Harus Diperhatikan Sebelum Membuat Seragam

Seragam merupakan salah satu komponen yang patut untuk dipertimbangkan dalam organisasi. Selain sebagai proyeksi citra positif organisasi, seragam juga merupakan identitas, alat promosi dan wujud kekompakkan organisasi.
Sangat banyak kegunaan dari seragam organisasi, namun tak jarang banyak orang akan kebingungan saat akan mendesain seragam untuk organisasi.

Untuk itu, agar seragam yang dibuat tetap memiliki manfaat baik untuk
organisasi anda, berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum mendesain seragam diantaranya:

1. Bahan
Pemilihan kualitas bahan yang tepat merupakan hal penting yang harus
diperhatikan terlebih dahulu. Anda perlu mempertimbangkan tentang kegunaan seragam tersebut, apakah digunakan untuk banyak aktivitas fisik, atau dimana kita akan menggunakannya in door atau out door, lalu bagaimana kondisi suhunya, hal-hal semacam itu yang berkaitan dengan kenyamanan dalam bekerja. Setelah itu anda akan bisa menentukan bahan apa yang akan tepat digunakan. Beberapa bahan yang biasa digunakan adalah jenis katun, kaos, polyester dan masih banyak lagi.


2. Kesesuaian desain
Setelah mengetahui bahan apa yang akan digunakan, selanjutnya perlu diperhatikan juga kesesuaian model baju dengan jenis pekerjaan. Seragam yang baik dan nyaman akan membuat anggota anda lebih berkonsentrasi pada
pekerjaan sehingga dapat meningkatkan produktivitas kerjanya.
Misalnya, baju model berkerah untuk kegiatan formal, rok pendek cocok untuk sekretaris tapi tidak cocok untuk pegawai wanita di bagian produksi, dan lain sebagainya.


3. Pemilihan warna
Pemilihan warna ini juga merupakan hal yang penting utamanya dalam hal seragam sebagai identitas organisasi. Pilihlah warna-warna yang sesuai atau sedekat mungkin dengan branding organisasi atau perusahaan anda. Selain itu, warna-warna netral seperti hitam, krem atau putih juga bisa dijadikan opsi warna.
Jika seragam tersebut akan digunakan untuk kegiatan di lapangan yang rentan kotor, maka warna-warna gelap seperti hitam, biru tua atau coklat akan menjadipilihan terbaik.


4. Bordir atau sablon logo perusahaan anda
Sebagai upaya memberikan identitas pada seragam, pencantuman logo perusahaan perlu memperhatikan beberapa hal seperti pemilihan warna, sebaiknya warna logo kontras dengan warna baju agar logo terlihat dan mudah dibaca. Bordir mungkin menjadi pilihan terbaik untuk logo berukuran kecil di depan atau dibelakangkemeja, namun jika Anda ingin desain gambar / logo yang cukup besar, sablon menjadi pilihan terbaik.

5. Ukuran
Setiap orang memiliki postur tubuh yang berbeda. Alangkah baiknya jika seragam organisasi/perusahaan anda memiliki beberapa pilihan ukuran seperti S,M,L,XL, dsb.


6. Buatlah sketsa desain

Hal ini perlu agar apa yang sudah direncanakan dapat dengan mudah dikomunikasikan dengn pihak perusahaan garmen atau konveksi seragam. Akan lebih baik jika sketsa atau visualisasi desain dibuat secara detail.


7. Vendor Konveksi

Banyak sekali perusahaan garmen atau konveksi yang bisa kita pilih untuk bekerja sama. Informasi ini bisa anda temukan di internet, social media, bahkan rekomendasi dari orang terdekat. Pastikan juga lokasi dari vendor tersebut tidak terlalu jauh, agar bisa memudahkan proses pengiriman produk jadi.
Hal lain yang perlu diperhatikan pada vendor konveksi adalah waktu pengerjaan dan biaya pembuatan seragam. Pastikan sebelum anda memutuskan untuk bekerja sama, hal tersebut sudah jelas.


Jika anda tertarik menggunakan jasa kami, Konfeksibaju.com bisa membantu anda untuk membuat seragam, kami melayani pembuatan seragam instansi, pemerintah, perusahaan, komunitas, UMKM,dan lainnya. Untuk informasi lebih lanjut anda bisa menghubungi kontak CS kami
0812 9753 5818 atau kunjungi instagram kami @konfeksibaju.com

Konfeksi Kemeja Berkualitas di Bogor

Konfeksi Kemeja Berkualitas di Bogor

Anda sedang mencari jasa konfeksi yang menyediakan jasa buat kemeja ? Konfeksibaju.com, hadir membantu anda untuk membuat desain kemeja sesuai keinginan anda. Kami melayani kebutuhan kemeja Instansi, Organisasi, Perusahaan, UMKM, Komunitas, dan lainnnya. Konfeksibaju.com beralamat di Jl. Pakuan Regency Cluster Linggabuana Blok D6/7, RT 02 / RW 07, Kelurahan Margajaya, Kec. Bogor Barat, Jawa Barat 16680.


Jika anda tertarik menggunakan jasa buat kemeja di konfeksi kami, hubungi kontak CS kami
0812 9753 5818 atau kunjungi profil Instagram kami @konfeksibajucom minimal pemesanan order 7 PCS.


Berikut adalah model kemeja dikonfeksibaju.com


1.Kemeja PDH

Kemeja PDH merupakan seragam kerja yang digunakan oleh pekerja yang beraktifitas dalam ruangan. Sesuai dengan namanya PDH ( Pakaian Dinas Harian ), Kemeja PDH digunakan oleh seorang dalam menjalankan tugas sehari
hari pada are tertutup.

2.Kemeja PDL
Sebenarnya Kemeja PDL dan Kemeja PDH sama saja, namun yang membedakan adalah penggunaannya saja, jika PDH dipakai untuk aktifitas didalam ruangan, PDL digunakan untuk pakaian aktifitas pekerja luar ruangan.

Bahan yang kami gunakan untuk membuat Kemeja ada American, Japan, dan Ventura Drill. Tentunya dalam membuat kemeja kami prioritaskan bahan berkualitas dan terbaik untuk anda. Kami selalu berusaha memberikan
pelayanan terbaik untuk pelanggan dan customer dalam jasa konfeksi kami.

Good Quality
Kualitas produk merupakan prioritas kami demi kepuasan pelanggan.

Best Price

Harga terbaik selalu kami tawarkan sesuai dengan kebutuhan Anda.

Resposive

Pelayanan terbaik yang responsif dan friendly selalu kami utamakan.

 

Cara Pemesanan :
1. Klien memberikan contoh atau konsep desain seragam yang ingin dibuat pada CS kami.

2. Jika klien belum memiliki desain, kami bantu untuk buatkan desain seperti yang klien inginkan

3. Setelah desain ditentukan, CS kami akan memberikan penawaran harga. Harga penawaran dapat berubah tergantung pada jenis bahan yang dipilih, jumlah pemesanan, dan tingkat kesulitan model seragam yang ingin dibuat.

4. Jika harga penawaran telah di setujui, maka CS kami akan memberikan Form Persetujuan Pemesanan pada klien.

5. Setelah Form disetujui, maka klien melakukan pembayaran DP sebesar 70% dari harga total.

6. Setelah melakukan pembayaran, seragam mulai di produksi secara massal.

7. Setelah produk seragam jadi, klien melakukan pelunasan beserta biaya pengiriman

 

 

Tips Merawat Baju Putih Agar Tidak Mudah Kusam

Tips Merawat Baju Putih Agar Tidak Mudah Kusam

Baju merupakan busana yang biasa kita pakai sehari hari, baju memiliki beragam model, bentuk, serta warna yang berbeda. Misalnya model baju kemeja,baju kerja, baju formal, dan lainnya. Terutama bila anda memiliki baju
warna putih, biasanya warna putih identik dengan gampang kotor. Banyak sekali orang yang menyukai pakaian warna putih, namun disamping itu baju warna putih perlu perawatan yang extra lho. Karena jika kamu mengenakan
baju warna putih rentan bila terkena noda susah untuk dihilangkan .

Nah bagaimana sih tips merawat baju putih agar tidak mudah kusam, yuk simak artikel di bawah ini. Beberapa tips merawat baju putih yang benar diantaranya:


1.Jangan sembarangan menaruh baju warna putih dimana saja, hal itu memungkinkan baju anda rentan terkena percikan atau noda. Simpanlah
baju warna putih ditempat yang benar, seperti di lemari, atau menggantung baju agar mudah terlihat.


2.Jika anda ingin mencuci baju putih, pisahkan terlebih dahulu dengan pakaian yang memilki banyak warna, khawatir baju putih anda terkena luntur oleh pakaian lain.


3. Bila terdapat noda pada baju putih, segera bersihkan dan jangan dibiarkan terlalu lama, hal itu dapat menyebabkan noda menjadi permanen atau sulit dibersihkan.


4.Usahakan pada saat anda mencuci baju putih, jangan terlalu melebihi batas waktu jika anda mencuci menggunakan mesin cuci atur waktu yang pas untuk merendam baju, jika menggunakan tangan rendam baju
maksimal 15 menit atau 20 menit.


5.Jika mungkin anda akan melakukan aktivitas yang cukup memakan banyak waktu seperti aktivitas di lapangan dan banyak hal yang memungkinkan anda terkena kotor, hindari menggunakan baju putih pakailah baju dengan warna gelap, agar meminimalisir noda yang tampak pada baju.


6.Perhatikan waktu pada saat menjemur baju, mungkin tidak hanya baju warna putih saja ya, baju lainnya pun harus tepat dengan waktu menjemur yang efektif, jangan melebihi kapasitas waktu untuk menjemur. Mungkin saat cuaca tampak cerah dengan panas matahari yang cukup, memungkinkan baju yang anda jemur cepat untuk kering.


Itulah beberapa tips merawat baju putih agar tidak cepat kusam, semoga apa yang disampaikan pada artikel kali ini bermanfaat untuk anda.

5 Tips Merawat Kemeja Bahan Drill Agar Tetap Awet

5 Tips Merawat Kemeja Bahan Drill Agar Tetap Awet

Seringkali kita menanggap sepele mengenai cara merawat kemeja yang baik. Kamu punya kemeja dengan bahan drill?, bahan yang bagus namun
tidak tahu cara merawat nya dengan baik, pasti akan cepat rusak dan warna pun akan cepat memudar.
Nah di bawah ini 5 tips merawat kemeja bahan drill sebagai berikut:

1.Jangan Terlalu Sering Mencuci Dengan Mesin Cuci
Sesekali cuci kemeja bahan drill menggunakan tangan karena jika kamu terlalu sering mencuci dengan mesin cuci, itu akan membuat serat bahan menjadi tipis dan rusak. Hal ini di sebabkan karena pada mesin cuci tidak bisa di kontrol. Sehingga bahan kemeja kamu akan cepat rusak.

2. Jangan Menggunakan Sikat Yang Kasar
Jika kamu ingin membersihkan noda yang ada di kemejamu, usahakan tidak menggunakan sikat yang kasar. Kamu bisa menyikatnya dengan menggunakan sikat gigi berbulu lembut, itu bisa meminimalisir kerusakan tekstur kemeja juga serat bahan pada kemeja.

3. Perhatikan Waktu Ketika Merendam
Jika kamu terlalu lama merendam kemeja, hal ini bisa membuat serat bahan menjadi rusak, bahkan serat menjadi lebih longgar dan kasar. Nah untuk waktunya kamu cukup merendamnya selama 1- 2 jam sebelum dicuci.

4. Atur Suhu Saat Menyetrika Kemeja
Tekstur dan serat bahan drill ini memang tidak tahan panas, sehingga beresiko akan berbekas, jika terlalu lama menyetrika karena suhu yang terlalu tinggi sehingga membuat warna bahan drill cepat pudar

5. Sebaiknya Menyetrika Jangan Dalam Kondisi Sangat Kering
Menyetrika kemjea bahan drill dalam kondisi sangat kering, membuat serat bahan menjadi tipis dan warna menjadi cepat pudar. Pada saat menyetrika kamu bisa semprotkan sedikit pelembut bahan sebelum di setrika.

Bila Anda berminat untuk membuat kaos, kami bisa membantu Anda. Kami berpengalaman selama hampir 6 tahun dibidang pembuatan seragam seperti kemeja, kaos, jaket, rompi, topi dan celana. Untuk keperluan perusahaan, instansi, komunitas maupun kampus. Untuk infomasi pemesanan bisa hubungi CS kami 081297535818 atau bisa cek instagram kami @konfeksibajucom

Rekomendasi Bahan Kemeja Yang Bagus Untuk Kamu Gunakan

Rekomendasi Bahan Kemeja Yang Bagus Untuk Kamu Gunakan

Kemeja termasuk ke dalam salah satu fashion item yang cukup fleksibel. Untuk pakaian formal ataupun kasual. Begitupun untuk model dan bahan kemeja, kini semakin bervariasi dengan warna dan pola yang beragam. Nah di bawah ini beberapa rekomendasi untuk kamu dalam memilih bahan kemeja yang bagus untuk di gunakan.

1. Bahan Acrylic
Bahan acrylic termasuk ke dalam rekomendasi pemilihan bahan yang bisa kamu pakai lho, bahan ini cocok kamu gunakan pada saat musim panas karna bahan ini memiliki karakteristik yang ringan dan lembut. Sehingga bisa menahan panas tubuh tanpa meninggalkan rasa gatal pada kulit.

2. Bahan Katun
Bahan katun merupakan jenis bahan dasar yang sering di gunakan untuk kemeja. Kemeja yang di buat dari bahan katun memiliki karakteristik tidak mudah kusut dan warna yang tidak cepat pudar. Saatkamu memakai kemeja bahan katun akan terasa dingin, karena bahannya yang mudah menyerap keringat, membuat kamu semakin nyaman bila di pakai.

3. Bahan Oxford
Selanjutnya ada bahan oxford yang biasa di gunakan untuk bahan kemeja kantoran, jaket fashion, seragam kerja, maupun seragam sekolah. Bahan oxford memiliki karakteristik cenderung agak tipis, namun seratny tetap rapat sehingga tidak menerawang saat di gunakan. Meski bahan oxford memiliki ketebalan yang tipis, itu bisa membuat pori- pori kulit dapat bernafas lebih baik.

4. Bahan Drill
Bahan drill termasuk ke dalam bahan yang biasa di pakai untuk bahan dasar kemeja. Bahan ini memiliki tekstur yang unik karena, di pintal dengan pola diagonal atau garis miring pada dua sisi bahannya. Jenis kemeja dengan bahan ini cocok kamu pakai untuk gaya formal dan kasual.

5. Bahan Chambray
Yang terakhir ada bahan chambray yang masuk dalam kategori sebagai bahan kemeja. Yang secara penampilan menyerupai bahan denim, tekstur
bahan chambray lebih halus dan lembut di bandingkan dengan bahan celana jeans. Karena bahan chambray di buat dari serat alami berupa kapas. Bahan kemeja chambray ini cocok kamu pakai pada saat musim panas.

 

Bila Anda berminat untuk membuat kaos, kami bisa membantu Anda. Kami berpengalaman selama hampir 6 tahun dibidang pembuatan seragam seperti kemeja, kaos, jaket, rompi, topi dan celana. Untuk keperluan perusahaan, instansi, komunitas maupun kampus. Untuk infomasi pemesanan bisa hubungi CS kami 081297535818 atau bisa cek instagram kami @konfeksibajucom

Follow Us On Instagram

Jam Kerja

Senin-Jumat : 08.00-17.00
Sabtu : 08.00-13.00
Minggu & Tgl Merah : Libur

Kontak

Alamat

Pakuan Regency Cluster Linggabuana Blok D6/7, RT 02 / RW 07, Kelurahan Margajaya, Kec. Bogor Barat, Jawa Barat 16680

Copyright © 2024 KBC | Group of Greecio | All Rights Reserved